Transparent Sexy Pink Heart

Panda

Senin, 09 Januari 2017

Tugas 4 - Pengantar Bisnis : Analisis CSR pada Sebuah Perusahaan



I.            PENDAHULUAN
Perkembangan suatu perusahaan tak terlepas dari hubungan eratnya dengan konsumen, dan keadaan lingkungan baik dari segi daerah dan di Negara mana perusahaan tersebut berdiri, oleh karenanya semakin baik pelayanan atau hubungan suatu perusahaan terhadap konsumen maka akan semakin besar pula kesempatan perusahaan tersebut untuk terus berkembang menjadi sebuah perusahaan besar. Ketika banyak konsumen ataupun mitra kerjasama yang mempercayai suatu perusahaan tertentu maka semakin besar pula tanggung jawab perusahaan terhadap konsumen dan tanggung jawab untuk membantu mensejahterakan.
Tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) adalah suatu konsep bahwa organisasi, khususnya perusahaan baik beasar maupun kecil adalah memiliki suatu tanggung jawab terhadap konsumen, karyawan, dan lingkungan dalam segala aspek operasional perusahaan. CSR berhubungan erat dengan pembangunan berkelanjutan, di mana ada argumentasi bahwa suatu perusahaan dalam melaksanakan aktivitasnya harus mendasarkan keputusannya tidak semata berdasarkan faktor keuangan, melainkan juga harus berdasarkan konsekuensi sosial dan lingkungan untuk saat ini maupun untuk jangka panjang.
Salah satu perusahaan ternama yang menerapkan program CSR adalah The Body Shop International plc atau lebih dikenal dengan The Body Shop. The Body Shop adalah perusahaan franchise kosmetika kedua terbesar di dunia. Perusahaan ini, yang berpusat diLittlehamptonSussex Barat, Inggris, didirikan oleh Dame Anita Roddick dan terkenal oleh produk-produknya yang menggunakan zat herbal mulai dari Body Butter, Peppermint Foot Lotion, dan Hemp. The Body Shop juga menekankan dukungannya terhadap berbagai macam isu yang beredar di seluruh dunia. Slogan-slogan mereka antara lain adalah: Against Animal Testing (Lawan Uji Coba terhadap Hewan), Support Community Trade,Activate Self EsteemDefend Human Rights (Tegakkan HAM), dan Protect Our Planet (Proteksikan Planet Kita).
The Body Shop melakukan kegiatan CSR-nya dengan memberikan kepedulian terhadap lingkungan. CSR yang dilakukan oleh founder The Body Shop, Anita Roddick berbasis lingkungan dimana terkenal dengan ‘green concept’ –nya.
The Bdoy Shop telah melakukan inovasi dalam mendukung ramah lingkungan yaitu mengembangkan solar panel terbesar di dunia yang terletak di Inggris. Solar cell atau panel surya yang dipelopori oleh The Body Shop berfungsi untuk menkonversi tenaga matahari ke dalam energi listrik. Inovasi ini, selain karena mulai menipisnya cadangan energi fosil, adanya isu pemanasan global turut memacu meningkatnya pemakaian energi di dunia. Selain itu, The Body Shop telah menanam lebih dari 17.000 pohon untuk mengimbangi penggunaan lokal kertas di Indonesia. Tak lupa, program yang dijalankan adalah “Bring Back Our Bottles”, kampanye untuk mendorong pelanggan untuk membawa botol mereka yang kosong untuk didaur ulang. Sebagai timbal balik, The Body Shop memberikan tas daur ulang untuk setiap 25 botol yang pelanggan telah kumpulkan di toko The Body Shop. Sampai saat ini, The Body Shop telah mengumpulkan sekitar 30 juta botol selama rentang waktu 2011 dan dana yang terkumpul pada proses daur ulang ini disumbangkan kepada Tzu Chi Foundation, sebuah LSM yang menyediakan beasiswa untuk anak-anak yang membutuhkan dan mengalami bencana.
Setiap tahunnya, rata-rata sebanyak 3 ribu sampai 4 ribu perempuan dan anak-anak diperdagangkan di Indonesia. Adanya janji pekerjaan dan gaji besar, perempuan dan anak-anak dibawa ke luar negeri dengan cara ilegal, tanpa surat-surat resmi. Hal inilah yang mendorong The Body Shop untuk berkontribusi secara nyata di Indonesia, membuktikan keterlibatan dan kepedulian The Body Shop tidak hanya secara global, tetapi juga regional. Kampanye ini bertujuan menggalang dana dan memberikan bantuan kepada para korban atau kepada mereka yang beresiko menjadi korban.
Dedikasi besar yang diberikan oleh The Body Shop kepada misinya untuk berkampanye bagi hak asasi manusia, hak-hak sipil, dan perlindungan lingkungan hidup di seluruh dunia pun telah dibuktikan sejak tahun 1994. The Body Shop telah membantu menggalang dana dan membantu meningkatkan kesadaran global mengenai kekerasan domestik atau yang lebih dikenal dengan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Sejak tahun 2004, lebih dari £ 4m telah didonasikan kepada partner lokal The Body Shop untuk mendanai pencegahan, dukungan, dan perlindungan bagi wanita dan anak-anak yang telah dianiaya.
    II.            TEORI
A.    Pengertian
Tanggung jawab social prusahaan atau corporate social responsibility (CSR) adalah suatu konsep atau tindakan yang dilakukan oleh perusahaan sebagai rasa tanggung jawab perusahaan terhadap social maupun lingkungan sekitar dimana perusahaan itu berada, seperti melakukan suatu kegiatan yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar dan menjaga lingkungan, memberikan beasiswa untuk anak tidak mampu di daerah tersebut, dana untuk pemeliharaan fasilitas umum, sumbangan untuk membangun desa/fasilitas masyarakat yang bersifat sosial dan berguna untuk masyarakat banyak, khususnya masyarakat yang berada di sekitar perusahaan tersebut berada.
Kegiatan CSR akan menjamin keberlanjutan bisnis yang dilakukan. Hal ini disebabkan karena :
1. Menurunnya gangguan social yang sering terjadi akibat pencemaran lingkungan, bahkan dapat menumbuh kembangkan dukungan atau pembelaan masyarakat setempat.
2. Terjaminnya pasokan bahan baku secara berkelanjutan untuk jangka panjang.
3. Tambahan keuntungan dari unit bisnis baru, yang semula merupakan kegiatan CSR yang dirancang oleh korporat.
Adapun 5 pilar yang mencakup kegiatan CSR yaitu:
1. Pengembangan kapasitas SDM di lingkungan internal perusahaan maupun lingkungan masyarakat sekitarnya.
2. Penguatan ekonomi masyarakat sekitar kawasan wilayah kerja perusahaan.
3. Pemeliharaan hubungan relasional antara korporasi dan lingkungan sosialnya yang tidak dikelola dengan baik sering mengundang kerentanan konflik.
4. Perbaikan tata kelola perusahaan yang baik
5. Pelestarian lingkungan, baik lingkungan fisik, social serta budaya.
B.     Manfaat CSR bagi masyarakat dan perusahaan
Berikut ini adalah manfaat CSR bagi masyarakat:
1.Meningkatknya kesejahteraan masyarakat sekitar dan kelestarian
lingkungan.
2. Adanya beasiswa untuk anak tidak mampu di daerah tersebut.
3. Meningkatnya pemeliharaan fasilitas umum.
4. Adanya pembangunan desa/fasilitas masyarakat yang bersifat sosial dan berguna untuk masyarakat banyak khususnya masyarakat yang berada di sekitar perusahaan tersebut berada.
Berikut ini adalah manfaat CSR bagi perusahaan:
1.      Meningkatkan citra perusahaan.
2.      Mengembangkan kerja sama dengan perusahaan lain.
3.      Memperkuat brand merk perusahaan dimata masyarakat.
4.      Membedakan perusahan tersebut dengan para pesaingnya.
5.      Memberikan inovasi bagi perusahaan

C.    Konsep Piramida CSR

            Konsep ini dikembangkan oleh Archie B. Carrol yang memberikan justifikasi teoritis dan logis mengapa sebuah perusahaan perlu menerapkan CSR bagi masyarakat di sekitarnya. Dalam pandangan Carrol, CSR adalah puncak piramida yang erat terkait, dan bahkan identik dengan tanggung jawab filantropis.
1.      Tanggung Jawab Ekonomis
Kata kuncinya adalah : make a profit. Motif utama perusahaan adalah menghasilkan laba. Laba adalah pondasi perusahaan. Perusahaan harus memiliki nilai tambah ekonomi sebagai prasyarat agar perusahaan dapat terus hidup (survive) dan berkembang.
2.      Tanggung Jawab Legal
Kata kuncinya: obey the law. Perusahaan harus taat hukum. Dalam proses mencari laba, perusahaan tidak boleh melanggar kebijakan dan hukum yang telah ditetapkan pemerintah.
3.      Tanggung Jawab Etis
Kata kuncinya : be ethical. Perusahaan memiliki kewajiban untuk menjalankan praktek bisnis yang baik, adil dan fair. Norma-norma masyarakat perlu menjadi rujukan bagi perilaku organisasi perusahaan.
4.      Tanggung Jawab Filantropis
Kata kuncinya : be a good citizen. Selain perusahaan harus memperoleh laba, taat hukum dan berperilaku etis, perusahaan dituntut agar dapat memberi kontribusi yang dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kualitas kehidupan semua.
 III.            ANALISIS
Dari studi kasus pada perusahaan The Body Shop yang telah dibahas, kegiatan CSR yang dilakukan oleh perusahaan tersebut sangat tepat. Karena dengan adanya CSR pada suatu perusahaan akan menimbulkan manfaat dan keuntungan bagi banyak pihak. Salah satu konsep CSR ini juga melibatkan masyarakat melalui kegiatan yang berbasis go green ini.
Seperti halnya untuk perusahaan itu sendiri, CSR dapat menimbulkan adanya loyalitas terhadap perusahaan atau brand tersebut. Karena dengan melakukan kegiatan tersebut masyarakat akan mengetahui bahwasanya perusahaan tersebut memiliki kepedulian yang tinggi terhadap lingkungan sekitar bukan hanya ingin meraup keuntungan saja. Kemudian akan melakukan pembelian berkelanjutan karena mereka berfikir bahwa dengan mereka membeli produk Body Shop mereka telah ikut berpartisipasi atas misi yang telah dijalankan oleh Body Shop. Selain itu manfaat dan keuntungan yang diperoleh oleh konsumen maupun masyarakat yaitu sedikit banyak telah membantu keberlangsungan kehidupan mereka atas kegiatan yang dilakukan oleh The Body Shop.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar